Bismillahirrahmanirrahim
Sabtu, 21 Mei 2011. Acara Idblogilicious yang diadakan oleh Idblognetwork.com Di gedung Pusat Kegiatan Penelitian (PKP) UNHAS berlangsung sukses untuk hari pertama, dan akan dilanjutkan besok, minggu 22 Mei 2011.
Acara Blogilicious yang diadakan pertama kali dimakassar ini cukup berkesan dan bermanfaat bagi blogger-blogger asal makassar, dimana mereka bisa mendapatkan ilmu-ilmu dan tips-tips ngeblog dari para blogger professional yang tentunya tidak didapatkan ketika kita kita belajar ngeblog secara otodidak. "Setelah ini sasya akan belajar lebih banyak lagi tentang ngeblog" ujar salah satu peserta saat bertanya tentang blogpreneur.
Acara seminar dan semiworkshop kali ini mengangkat tema " Blogging has never tested this good" dimulai pada jam 09.00 WITA dan dibuka dengan sebuah persembahan tarian selamat datang yaitu Tari Paduppa' yang merupakan tarian asal bugis kabupaten enrekang. Kemudian dilanjutkan dengan presentase mengenai tips blogging oleh Amril Taufik Gobel yang membahas tips-tips jitu dalam menulis di blog. Selanjutnya dilanjutkan dengan presentase Etika ngeblog oleh Mba Raden ajeng, pada kesempatan kali ini beliau membahas tuntas tentang etika ngeblog dimana dalam menulis blog yang mesti diutamakan adalah kejujuran dalam membuat sebuah tulisan, sebab itulah yang menyebabkan kita bisa sukses menulis. Setelah Mba Raden Ajeng, kemudian dilanjutkan oleh Mas Setyo Budianto yang merupakan Seorang manajer Fleksi, beliau membawakan presentase mengenai Mobile Blogging atau cara-cara blogging lewat Handphone sehingga kita dapat ngeblog dimana saja dan kapan saja.
Blogdelicious makassar |
Setelah para peserta bloggilicious Makassar selesai istirahat atau Ishoma (Istirahat Sholat, Makan) kemudian dilanjutkan oleh presentase Mba Irayani Queencyputri dengan judul Social Media, Kemudian Dilanjutkan oleh Asri Tadda Yang mengajarkan kepada peserta Blogpreneur.
Pada kegiatan blogilicious makassar hari pertama ini pemateri mengharapkan kepada peserta agar dapat menjadi blogger-blogger professional dengan cara menjadi blogger yang jujur, kreatif, dadn unik dalam berkarya. Selain itu Acara ini semakin seru dengan adanya hadiah-hadiah menarik yang diberikan oleh panitia Blogilicious Makassr diakhir Acara.
Sukses Blogilicious Makassar 2011.....
SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER
keren bgett kk
BalasHapusMakasih,,, lagi belajar juga ini
BalasHapusWah asik kayaknya :D
BalasHapusKemaren aku sempet ikutan di Surabaya aja :),,,
BalasHapusSemoga sukses dan lancar jaya sampe selese,,
Salam kenal :)
kayaknya seru banget ya di makasar.. hehe
BalasHapusKeran-keren
BalasHapusMantap tulisanya.. salam kenal
BalasHapusMakasih mas iskandar,, salam kenal juga ddari saya
BalasHapusbanggaku bisa berkunjung kesini sambil belajar... semoga saya akanterus kesini...
BalasHapussaya tak menyangka dapat belajar dari blog ini. salam blogger makassar. klu bisa
berika tutorial yang untuk para newbie.saya baru saja mengembangkan dunia blogging.
Makasih mas Muhammad Risman.....
BalasHapusSemoga blog ini dapat menjadi sarana terbaik buat siswa dan mahasiswa biologi seindonesia untuk dijadikan reerensi belajar,,,