Enthong Sehat, Siap Dilepas ke Hutan

KOMPAS/LUKAS ADI PRASETYA Beruang madu di kawasan wisata pendidikan lingkungan hidup, Balikpapan, Kalimantan Timur.

BALIKPAPAN, KOMPAS.com — Masih ingat Enthong, beruang madu yang ditempatkan di Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Timur, Balikpapan? Hewan yang disita lalu dari warga Penajam, Kaltim, ini dalam beberapa hari ke depan sudah siap dilepasliarkan ke hutan.
Tim medis dari Pusat Rehabilitasi Orang Utan, Kutai Kartanegara, menyatakan, kondisinya sehat. "Tim medis ini juga sehari-hari menangani beruang madu," kata Danang Anggoro, staf BKSDA Kaltim, Rabu (16/3/2011).
Enthong yang berumur 1,5 tahun ini masih beradaptasi dengan kerangkengnya. Ia sudah doyan makan. Enthong jinak, tetapi tetap saja galak kalau didekati. Dia akan menggeram dan meraung.
Beruang madu betina setinggi semeter dan beratnya 50-60 kg ini disita dari salah satu warga yang memeliharanya di Desa Jenebora, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kaltim, Sabtu (12/3/2011) lalu. Karena ditetapkan sebagai hewan dilindungi, beruang madu tak bisa dipelihara warga.
"Enthong akan kami lepasliarkan ke Hutan Lindung Sungai Wain (HLSW) Balikpapan. Namun, kami melihat dulu karena sudah ada 50-an beruang madu di HLSW. Jika populasi sudah padat, Enthong mungkin akan kami carikan tempat lain," ujar Danang.

http://sains.kompas.com/read/2011/03/17/06252584/Enthong.Sehat.Siap.Dilepas.ke.Hutan

0 Response to "Enthong Sehat, Siap Dilepas ke Hutan"

Posting Komentar